BW Bongkar Posisi Maruf Amin di Bank Syariah

BW Bongkar Posisi Maruf Amin di Bank Syariah
Berita Terkini -  Ketua Tim Hukum BPN Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto (BW) membeberkan bukti terkait jabatan cawapres nomor urut 01 Ma"ruf Amin yang tak mundur sebagai komisaris BUMN. 

Ma"ruf masih tercatat sebagai Ketua Dewan Syariah Bank Syariah Mandiri dan Bank BNI Syariah, meski telah ditetapkan sebagai paslon 01.

"Kami menemukan cawapres 01 ternyata tidak mengundurkan diri dari BUMN," kata BW dalam pembacaan permohonan di Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Jumat (14/6/2019).

Selain itu, BW mengungkap, perihal temuan sumbangan kampanye dari perkumpulan golf sebesar Rp 18 miliar untuk kampanye paslon 01.

Ditambah, sumbangan Jokowi sebesar Rp 19,5 miliar dalam dana kampanye, yang dianggap kekayaannya bertambah dalam waktu 13 hari.

"Ada yang menarik dalam waktu 13 hari, ketika diumumkan jumlah kas setara kas yang di harta kekayaan capres berdasarkan LHKPN, ternyata tanggal 25 April mengeluarkan uang RP 19 miliar," jelasnya. []