Pak Jokowi Belajar saja kepada SBY yang saat Hadapi Flu Burung Gak Gagap - Berita Terkini | Kabar Terbaru Hari Ini, Viral, Indonesia, Dunia | BERITATERKINI.co

9 April 2020

Pak Jokowi Belajar saja kepada SBY yang saat Hadapi Flu Burung Gak Gagap

Pak Jokowi Belajar saja kepada SBY yang saat Hadapi Flu Burung Gak Gagap

BERITA TERKINI - - DI Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah menilai pernyataan Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memiliki makna kuat.

Dalam pernyataannya, SBY berharap semua pihak bersatu melawan wabah virus corona atau Covid-19 di tanah air.

Menurutnya, apa yang disampaikan Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat itu adalah sindiran keras atas buruknya komunikasi Pemerintahan Jokowi.

“Peryataan SBY menyiratkan keprihatinan tentang kondisi birokrasi pemerintahan hari ini yang compang-camping hadapi wabah,” kata Dedi, kepada RMOL, Rabu (8/4/2020).

Dedi menyatakan, SBY sendiri pernah menghadapi wabah flu burung saat menjadi orang nomor satu di Indonesia.

Akan tetapi, SBY saat itu tidak gagap seperti saat ini.

“Keprihatinan itu merujuk pada tercerai-berainya koordinasi pemerintah sehingga melambatkan penanganan,” ulasnya.

“Tanpa kepastian instruksi dari pimpinan eksekutif tertinggi, mustahil publik dapat patuh dan disiplin,” sambung Dedi.

Karena itu, menurutnya, Presiden Jokowi harus banyak belajar dari kepemimpinan sebelumnya. Baik saat SBY-JK maupun SBY-Budiono.

“SBY cenderung lebih jujur, tidak terlalu kental upaya politis,” kata Dedi.

Sumber: pojoksatu.id




Loading...
loading...

Berita Lainnya

Berita Terkini

© Copyright 2019 BERITATERKINI.co | All Right Reserved