AHY Bahas Pilkada dengan Puan Maharani, Titip Salam untuk Megawati

BERITA TERKINI - Ketua DPR RI Puan Maharani menerima kunjungan Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) siang tadi. Sejumlah hal dibahas, mulai soal pilkada hingga angka pertumbuhan ekonomi RI pada kuartal III-2020 minus 5,32%.

Pertemuan tersebut digelar di ruang Ketua DPR, lantai 3, Nusantara III, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta (6/8/2020). Puan didampingi Ketua Fraksi PDIP DPR Utut Adianto, sedangkan AHY didampingi Ketua Fraksi PD Edie Baskoro Yudhoyono (Ibas), Sekjen PD Teuku Riefky Harsya, dan sejumlah pengurus DPP PD.

"Saya sebagai Ketua DPR dan jadi salah satu Ketua (DPP) PDIP, di beberapa tempat di Pilkada 2020, di 270 daerah. Alhamdulillah, di beberapa tempat antara PDIP dengan Demokrat lakukan kerja sama untuk dukung calon di beberapa tempat," kata Puan seusai pertemuan.

Menurut Puan, pertemuan hari ini merupakan yang pertama setelah AHY didapuk menjadi Ketum PD. Puan berharap bisa bersilaturahmi lagi dengan AHY.

Puan dan AHY juga berdiskusi mengenai angka pertumbuhan ekonomi RI pada II-2020 yang minus 5,32%. AHY berharap pemerintah segera melakukan upaya agar angka perekonomian RI membaik.

"Kami bicarakan dampak ekonomi yang dinyatakan minus 5,32% dan mudah-mudahan ada upaya positif yang bisa meningkatkan dan membangkitkan ekonomi kita di kuartal III dan seterusnya," sebutnya.

AHY menyebut PD banyak bekerja sama dengan PDIP di pilkada. Dia juga tidak lupa menyampaikan salam untuk Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri.

"Terakhir, kami juga membahas dan membicarakan, karena memang ini pertemuan pertama. Saya sampaikan salam hormat untuk Ketum PDIP Megawati. Semoga beliau selalu sehat walafiat," sebut AHY.

"Dan tadi bicara, ternyata banyak kebersamaan PDIP dan Demokrat di berbagai pilkada. Mudah-mudahan kerja sama dan sinergi ini bisa terus dipelihara dan upaya untuk bangsa ini," sambung dia. (dtk)