Pasien Sembuh Covid-19 Bertambah 108 Jadi 3.911 Orang, DKI Jakarta dan Sulawesi Selatan Tertinggi

BERITA TERKINI - Pasien terkonfirmasi positif yang dinyatakan sembuh menjadi 3.911 orang. Penambahan tercatat 108 dari jumlah sebelumnya 3.803 orang.

Demikian data yang disampaikan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam keterangan pers di Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Jakarta, Sabtu (16/5/2020). Data tersebut dihimpun hari ini hingga pukul 12.00 WIB.

Data tersebut memperlihatkan sebaran pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh. Untuk posisi pertama ditempat DKI Jakarta dan Sulawesi Selatan dengan 19 pasien sembuh.

Berikut daerah yang mencatatkan penambahan pasien sembuh:

1.   DKI Jakarta, 19 pasien sembuh
2.   Sulawesi Selatan, 19 pasien sembuh
3.   Jawa Tengah, 13 pasien sembuh
4.   Bali, 11 pasien sembuh
5.   Jawa Timur, 8 pasien sembuh
6.   DI Yogyakarta, 6 pasien sembuh
7.   Kalimantan Utara, 6 pasien sembuh
8.   Lampung, 4 pasien sembuh
9.   Jawa Barat, 3 pasien sembuh
10. Kepulauan Riau, 3 pasien sembuh
11. Sumatra Barat, 3 pasien sembuh
12. Papua Barat, 3 pasien sembuh
13. Aceh, 2 pasien sembuh
14. Kalimantan Timur, 2 pasien sembuh
15. Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Riau, Sulawesi Barat, Nusa Tenggara Timur dan Gorontalo, masing-masing 1 pasien sembuh.

Selebihnya, Banten, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Nusa Tenggara Barat, Sumatra Selatan, Sumatra Utara, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, Maluku dan Papua tidak mencatatkan adanya penambahan pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh.

Pria yang akrab disapa Yuri ini mengatakan, kasus terkonfirmasi positif bertambah 529 orang. "Kasus positif meningkat 529 sehingga total 17.025 orang," ujarnya.

Sedangkan pasien positif yang tercatat meninggal dunia, Yuri mengungkapkan, hari ini bertambah 13 orang. Jumlah sebelumnya pasien positif yang dinyatakan meninggal 1.076 orang.

"Meninggal ada 13 orang, sehingga total 1.089 orang," kata Sesditjen P2P Kemenkes ini.

Yuri mengungkapkan, orang dalam pemantauan (ODP) tercatat 269.449 dengan penambahan 6.530 orang. Sementara pasien dalam pengawasan (PDP) menjadi 35.069 dengan penambahan 709 orang.

Dari 34 provinsi yang terpapar Covid-19, sebaran kabupaten/kota sudah mencapai 386 dengan penambahan 3.

sumber: inews.id