Berita Terkini, KEMUNING - Guna mengisi kekosongan kepemimpinan kepala desa, maka Penjabat Bupati Indragiri Hilir H. Herman melantik dan mengambil sumpah jabatan Penjabat (Pj) Kepala Desa Sekara Kecamatan Kemuning, Indragiri Hilir, Sabtu, (30/3/2024).
Adapun Pj Kepala Desa Sekara yang di lantik dan diambil sumpah tersebut Mukhsin yang menggantikan kepala desa sebelumnya almarhumm Wayan Diana yang pada 16 desember 2023 yang lalu meninggal dunia.
Pelantikan yang berlangsung di lapangan Futsal Desa Sekara tersebut Turut hadir mendampingi Pj Bupati Inhil ketua TP PKK Inhil ibu Katerina Susanti Herman, para pimpinan OPD, Camat Kemuning, lurah/kepala Desa Se- Kecamatan Kemuning serta tokoh masyarakat dan undangan lainnya
Dalam sambutannya Pj Bupati menyampaikan beberapa hal sebagai catatan khusus bagi Mukhsin selaku Penjabat Desa Sekara, “Mengawali sambutan ini, saya ingin mengucapkan selamat menjalankan tugas Siapkanlah diri untuk dapat segera beradaptasi lingkungan kerja yang baru dan berbaur dengan para perangkat desa, baik itu Staf Desa, Badan Perwakilan Desa (BPD) serta semua lapisan masyarakat,” ucap Pj Bupati.
Untuk itu saya harapkan untuk dapat menjaga sikap dan tingkah laku dengan selalu menjadi teladan dalam perilaku dan tindakan serta mampu hadir sebagai penengah dalam setiap penyelesaian permasalah yang ada di desa,” lanjut Pj Bupati.
“Saya tekankan sekali lagi, bekerjalah dengan baik, dan kepada Camat, tolong sampaikan, pantau dan terus infokan kepada saya secara rutin.” tutup Pj Bupati Herman.***(advertorial)